Infopaser.id – Kasus kekerasan seksual kembali mencoreng nama baik pondok pesantren. Kali ini menimpa belasan anak di bawah umur yang tengah menimba ilmu di salah satu pesantren di Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah.
Belasan santri ini dilaporkan menjadi korban asusila (sodomi) oleh seniornya yang berusia 18 tahun. Diduga, pelaku sudah lama melakukan aksi bejatnya itu hingga korbannya mencapai belasan orang.
Tidak terima anaknya diperlakukan tak beradab, para orang tua korban melaporkan kejadian tersebut ke Mapolres Kotim pada Selasa (14/1/2025).
Baca Juga : Seorang Pria Dewasa Tega Cabuli Anak di Bawah Umur Berusia 15 Tahun di Atas Kuburan
Kasatreskrim Polres Kotim, AKP Iyudi Hartanto membenarkan laporan tersebut. Saat ini pihak kepolisian langsung melakukan penyelidikan kasus pencabulan ini.
“Benar. Saat ini petugas masih melakukan penyelidikan tentang dugaan kasus asusila itu,” kata Yudi, Rabu (15/1/2025) seperti dikutip dari Prokal.co.
Baca Juga : Brengsek! Ayah Ini Tega Cabuli Anak Kandungnya Umur 12 Tahun hingga Empat Kali
Kasus ini masih dalam penyelidikan lebih lanjut oleh pihak kepolisian dan masyarakat diharapkan untuk tidak menyebarkan informasi yang belum terverifikasi guna menjaga situasi tetap kondusif.