Infopaser.id

Sambut Porprov 2026, Pemkab Paser Gelar Open Turnamen Olahraga

Open Turnamen Olahraga ini bertujuan untuk menyambut Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) tahun 2026 di Kabupaten Paser.

Pemkab Paser Gelar Open Turnamen Olahraga

Kalimantan Timur, Infopaser.id – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Paser Katsul Wijaya mengatakan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser telah menganggarkan Rp3 miliar lebih untuk mengadakan Open Turnamen Olahraga. 

Turnamen ini bertujuan untuk menyambut Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) tahun 2026 di Kabupaten Paser. Selain itu, perlombaan seperti turnamen olahraga ini diharapkan dapat memotivasi semangat para atlet daerah untuk berkompetisi lebih baik.

“Harapannya di kejuaraan tersebut atlet-atlet kita bisa berpartisipasi dalam perlombaan,” ujar Katsul, Kamis 30 Mei 2024.

Ragam perlombaan yang dilaksanakan dalam open turnamen ini di antaranya  mulai dari Sepakbola, Tinju, Futsal, Panahan, Basket, Dayung, Voli, Badminton, Bola Tangan, Gulat, Karate, Bilyard, Pencak Silat, Kempo,Takraw, Paralayang, Catur, Street Soccer, Atletik, Renang, Sepatu Roda, hingga Tenis Meja. 

Baca Juga: Sah! Paser Resmi Ditunjuk Jadi Tuan Rumah Porprov 2026

Melalui kegiatan olahraga, kata Katsul, dapat merubah kekhawatiran para orangtua terhadap anak-anak mereka untuk tidak terjerumus ke dalam pergaulan yang tidak baik. Dia juga mengingatkan kegiatan kejuaraan olahraga bukan hanya akan berdampak pada kemajuan olahraga, melainkan akan berpengaruh pada pendapatan masyarakat.

“Harapan kita pergaulan remaja kita agar bisa terarah, dalam melakukan aktivitas olahraga,” tambahnya. 

Baca Juga: Jadi Tuan Rumah Porprov Kaltim Ke-8, Pemkab Paser Anggarkan Rp57 M

Selain itu, dia juga menambahkan beberapa olahraga seperti sepakbola banyak digemari masyarakat untuk menontonnya. Hal itu akan mengundang keramaian dan kemeriahan serta perputaran ekonomi.

“Kegiatan turnamen olahraga ini akan menumbuhkan minat olahraga masyarakat dan menambah kemeriahan dan pendapatan warga kita,” pungkas Katsul. 

Iklan