Jakarta, Infopaser.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser menjalin kerjasama dengan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI (Kemenpan-RB) untuk urusan birokrasi dan sistem pemerintahan. Kerja sama itu berupa asistensi intensi program Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (Sakip).
Sakip adalah penilaian tiap pemerintah daerah dari Kemenpan-RB untuk sistem kinerjanya. Mulai dari perencanaan kinerja, pengukuran pelaporan kinerja maupun evaluasi kinerja seluruh organisasi perangkat daerah (OPD). Penandatanganan kerja sama dilaksanakan di kantor Kemenpan-RB di Jakarta pada Selasa 14 Mei 2024 lalu.
Tujuan Pemkab Paser menjalin kerja sama ini agar bisa membangun tata kelola pemerintahan yang baik, atau Good Governance.
Penerapan Sakip yang baik untuk pemerintah daerah, akan berdampak pada program kerja. Selain itu kepala daerah bisa mewujudkan visi misinya melalui penerapan Sakip yang benar. Bupati Paser Fahmi Fadli menyampaikan Sakip bisa menghasilkan output kerja yang efektif, efisien dan fokus pada target kinerja yang telah ditetapkan.
“Sehingga tujuan utama penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di daerah bisa tercapai,” kata Fahmi.
Baca Juga: Pemkab Paser Kembali Dapat Penghargaan WTP Ke-11 Kali
Deputi Bidang Reformasi Biro, Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan, Kemenpan-RB Agus Erwan Purwanto mengatakan penerapan Sakip bertujuan agar daerah bisa membangun tata kelola pemerintahan yang baik dan peningkatan akuntabilitasnya. Kabupaten Paser kata dia dua tahun terakhir naik penilaian Sakipnya dari C ke B. Ini membuktikan tata kelola pemerintahan yang baik sudah dijalankan.
Apabila penerapan Sakip terlaksana, bisa berdampak pada terwujudnya visi misi kepala daerah. Visi misi kepala daerah pastinya keinginan masyarakat. Erwan mengatakan dengan Sakip, kolaborasi tiap dinas di daerah akan semakin kompak dan mewujudkan pemerintahan yang baik.